Pustaka kali ini akan membahas secara singkat, tentang satu jenis alutsista dari spesies peswat pembom strategis atau strategic bomber yang berpangkalan di kapal induk. Pada era 50-an, eskalasi Perang Dingin memang sedang menanjak sangat cepat, dimana kedua blok yang "berseteru" saling menciptakan alutsista yang memiliki kemampuan untuk melumat musuh dalam tempo yang cepat. Amerika Serikat sebagai tulang punggung blok NATO kemudian mulai memproduksi banyak alutsista yang memiliki spesifikasi tersebut, salah satunya adalah pesawat pembom strategis Douglas A-3 Skywarrior. Pesawat pembom ini memang istimewa, karena sedari awal dirancang untuk dapat lepas landas dan mendarat di kapal induk, sehingga nilai strategisnya sangat tinggi. Dan berikut ini adalah artikel singkatnya:
Purwarupan XA-3D-1 Skywarrior berhasil melakukan terbang perdana pada 28 Oktober 1952. Awalnya pesawat ini dirancang dengan menggunakan dapur pacu berupa sepasang mesin turbojet Westinghouse XJ40-WE-3.
Sayangnya, mesin ini ternyata gagal memenuhi spesifikasi yang dipersyaratkan, sehingga menyebabkan pabrikan melakukan design ulang, dan kemudian, pesawat Skywarrior dilengkapi mesin jet J57. Model produksi pertama terbang pada bulan September 1953 dan operasional aktif dibawah komando skuadron serangan berat Angkatan Laut pada tahun 1956. A-3 adalah pesawat terberat dan terbesar yang pernah dirancang untuk operasional aktif dari kapal induk. Pesawat ini secara tidak resmi dijuluki "The Whale" (Si Paus) karena dimensinya yang besar. Tetapi, sebagian awak memberikan julukan (atau ejekan) untuk pesawat ini sebagai 'All 3 Dead' karena pesawat ini diawaki oleh 3 orang kru dan sama sekali tidak dilengkapi dengan kursi lontar.
Versi pertama A3D-1 ini hanya diproduksi dalam jumlah kecil dan segera digantikan oleh A-3B yang berfungsi dengan baik hingga tahun 1960-an. A3-B memiliki beberapa varian khusus yang diproduksi seperti; kapal tanker pengisian bahan bakar dalam penerbangan KA-3B dan EKA-3B yang menggabungkan tugas ECM dengan kapal tanker. Varian ini bertugas lama setelah angkatan laut mengeluarkan versi pembom asli dan keduanya bertugas selama Perang Vietnam. Versi pengintaian foto dan ECM murni kemudian diproduksi dengan EA-3B ECM menjadi versi terlama yang masih beroperasi hingga 1980-an sementara tanker KA-3B dioperasikan oleh US Navy Reserve. Skywarrior lainnya juga digunakan sebagai test bed untuk peralatan ECM baru.
Demikianlah ulasan singkat tentang Pesawat Pembom Taktis / Tactical Bomber - Douglas A-3 Skywarrior Versi ke II. Untuk ulasan yang jauh lebih lengkap, rekan-rekan dapat membacanya pada artikel aslinya di sini.
(Artikel ini telah tayang di laman militerbanget dengan judul asli: "Pesawat Pembom Taktis / Tactical Bomber - Douglas A-3 Skywarrior Versi ke II")
Artikel asli ditulis oleh: Tuntas Trisunu
Baca juga berbagai artikel menarik di berbagai laman berikut ini:
Artikel tentang fotografi di laman trisoenoe
Artikel tentang khasiat dan manfaat buah, sayuran, serta tanaman di laman portal receh
Artikel tentang alat utama sistem senjata di laman kilas copas
Artikel tentang khasiat dan manfaat tanaman di laman portal lambe receh
Artikel tentang berbagai misteri, kisah horror, dan lain-lain pada laman portal kisah
Sumber:
laman MILITERBANGET
Tag:
#Alutsista
#Amerika_Serikat
#Pesawat
#Pesawat_Pembom_
Tidak ada komentar:
Posting Komentar